Aplikasi JMO (Jamsostek Mobile); Link Download & Panduannya – Saat ini, di kalangan pengguna BPJS Ketenagakerjaan sedang ramai membincangkan aplikasi terbaru yang diluncurkan oleh pihak BPJS yang memberikan tawaran manfaat kemudahan bagi setiap pengguna BPJS.
Inovasi terbaru dalam bidang digital yang dilakukan pihak BPJS ini disebut JMO atau (jamsostek Mobile). Penasaran dengan hal tersebut? Yuk simak dengan saksama ulasan singkat Bella kali ini.
Jadi Begini, Aplikasi JMO ini merupakan aplikasi baru yang diluncurkan pihak BPJS demi mengganti aplikasi BPJSTKU. Jadi yang dulu memakai aplikasi BPJSTKU kini semua harus beralih ke aplikasi JMO (Jamsostek Mobile) yang tentunya memiliki style dan fitur-fitur lebih menarik di dalamnya.
Tentang Fitur Aplikasi JMO
Selain tampilan halaman yang tentu lebih Fresh, berikut Bella paparkan fitur-fitur JMO yang lebih lengkap dibandingkan BPJSTKU dulu:
- Fitur pengkinian data
- Klaim Jaminan Hari Tua dan Pensiun lebih mudah
- Pendaftaran peserta
- Iklan Info promo dan diskon
- Pembayaran iuran
- Info Lengkap Program
- Terkahir adanya info mitra dan cabang. Cara Download & Install JMO Apk
Demikian fitur-fitur yang terdapat di dalam aplikasi Jamsostek Mobile. Setelah kalian sudah tahu tentang fiturnya, maka kalian harus tahu bagaimana cara download dan instal aplikasi ini
Cara Download dan Instal
Selanjutnya Bella kasi tahu bagaimana cara download apk tersebut. Mudah banget kok ya. Silahkan kalian ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Silahkan kalian Download dengan klik DISINI
- Klik tombol Instal setelah masuk dalam Play Store.
- Tunggu hingga proses download selesai.
- Selesai. Dan aplikasi JMO siap digunakan.
Gimana para pengguna BPJSTKU, mudah bukan?
Cara Login & Daftar Aplikasi
Jika kalian sudah memiliki akun BPJSTKU dulu, maka cara masuknya sama. Cukup dengan memasukkan alamat email & password BPJSTKU yang dulu.
Sedangkan jika belum memiliki akun, bisa melakukan langkah-langkah berikut ya, Sob:
- Pilih kewarganegaraan kalian pada menu Buat Akun.
- Lalu pilih YA saya sudah terdaftar. Terus pilih jenis kepesertaan.
- Isi data diri secara lengkap. Berikut email dan nomor HP.
- Masukkan kode verifikasi kemudian buat kata sandi baru di JMO.
- Pendaftaran selesai. JMO siap digunakan.
Bagaimana Cara Cek Saldo Jamsostek?
Bagi pengguna JMO, jika kalian masih bingung bagaimana cara cek saldo Jaminan Hari Tua, boleh ikuti panduan berikut.
- Di Beranda, Tap tombol Jaminan Hari Tua.
- Klik Cek Saldo kemudian pasti muncul beserta rincian JHT kalian.
- Untuk menampilkan RSHJT (Rincian Saldo JHT) maka klik tombol ”Kembali”.
- Tekan menu RSHJT, pilih nomor kartu peserta dan klik “Lanjut”.
- Kalian bisa kirim RSHJT ke email.
Akhirnya,
Demikian yang dapat Bella sampaikan terkait dengan Aplikasi Jamsostek Mobile ini, semoga dapat menambah wawasan dan bermanfaat.
Jangan lupa terus pantau rapikan.com untuk mendaptakan informasi penting dan terbaru lainnya. Selamat mencoba dan terimakasih!